- Kabar duka baru saja datang dari dunia hiburan Tanah Air. Penyanyi sekaligus aktor bernama Agung Hercules meninggal dunia. Penyebab meninggalnya karena penyakit kanker otak stadium empat. Sejumlah kerabat dan penggemar turut mengirimkan ucapan bela sungkawa melalui media sosial. Sebagian jadi teringat kuliner unik bakso barbel yang dimiliki Agung Hercules.
Baca juga: Dilayani Janda Cantik dan Seksi, 2 Tempat Makan di Indonesia Viral
Bakso Barbel Agung Hercules
Ya, sudah sejak tahun 2013 Agung Hercules membuka kedai bakso Barbel. Beda dari yang lain, bakso ini unik karena bentuknya menyerupai barbel atau alat angkat beban. Tidak hanya baksonya yang berbentuk barbel, ornamen dan properti lain di kedainya juga ada yang berbentuk barbel.
Bakso Barbel Unik (kanal247.com) |
Selain bentuk bakso yang unik, ternyata Bakso Barbel juga memiliki sejumlah menu yang tak kalah unik. Semua pelanggan yang mendengarnya mungkin akan senyum-senyum sendiri. Berikut beberapa menu unik di Bakso Barbel:
- Berat (benar-benar urat)
- Bulus (bulat halus)
- Tabah (tahu basah)
- Somse (somay sedap)
- Sopan (somay panjang)
Harga untuk setiap menu tadi berada di kisaran Rp 2.000 - Rp 22.500.
Properti Barbel di Bakso Barbel (ciwangunindahtourandtravel.com) |
Cukup murah bukan untuk bakso artis ternama. Agung Hercules juga mendesain kedai food truck miliknya dengan properti yang unik-unik. Mangkuk, sendok, garpu, kursi, meja, dan tempat saus juga berbentuk barbel. Intinya, hampir semua hal yang bisa dibuat mirip barbel, pasti akan dibentuk barbel.
Lokasi Bakso Barbel Agung Hercules
Jika Anda penasaran mencicipi Bakso Barbel, Anda dapat langsung berkunjung ke salah satu kedainya di alamat Jalan Nanggeleng, Cirahayu Nomor 514-527, Kelurahan Kertamulya, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Food Truck Bakso Barbel (instagram.com) |
Bakso Barbel juga tersedia di food truck dan berkeliling di sekitar Kota Bandung. Bahkan, bila Anda ingin memesan bakso dalam jumlah besar, Bakso Barbel siap mengantarkannya langsung menggunakan food truck tersebut.
Kenangan di Bakso Barbel
Sekarang tempat makan bakso tersebut mungkin masih buka dan ramai pengunjung. Namun sayang, Anda tak bisa berfoto bersama lagi dengan Agung Hercules. Kenangan di Bakso Barbel pasti akan membekas pada pelanggan setianya.
Agung Hercules di Bakso Barbel (instagram.com) |
Sebagian penggemar Agung Hercules yang mendengar kabar duka tersebut, mungkin akan bernostalgia dengan cara datang ke kedai Bakso Barbel. Semoga tanpa adanya Agung Hercules bisnis kuliner unik ini akan terus berkembang. Sebab, masih jarang ditemukan kuliner Bakso Barbel unik seperti milik Agung Hercules.
Baca juga: 3 Makanan Biasa yang Dikemas Menjadi Makanan Unik di Bandung
Mungkin yang pernah ke sana, akan melihat tagline "Tidak Makan, Barbel Melayang". Hal tersebut yang akan dikenang pelanggan sampai sekarang. Selamat jalan Agung Hercules, semua jasa dan hal-hal baik tentangmu akan kami ingat selalu.
Jika artikel bermanfaat, jangan lupa bagikan ke teman-teman yang lain. Terima kasih.