Ikan Paus – Paus merupakan hewan dari kelompok mamalia yang hidup di lautan dalam. Paus bukanlah golongan ikan karena bentuknya sangat besar dan mempunyai karakteristik sendiri. Ikan Paus mempunyai ciri khas dari bentuk tubuh, gigi, hingga sistem pernapasanya. Paus bernapas dengan menggunakan paru-paru bukan menggunakan insang.
Paus termasuk dalam kingdom Animalia dan kelas Mamalia. Paus mempunyai karakteristik sendiri yang membedakan antara jenis satu dengan jenis lainya. Selain itu, Mamalia yang satu ini biasanya ditemukan di lautan dalam sehingga tidak mudah untuk ditemukan. Saat ini Paus mulai berkurang populasinya karena banyak pemburuan dan sebagainya yang dilakukan secara ilegal.
Ciri-ciri Ikan Paus
Ikan Paus mempunyai ciri-ciri khusus sebagai berikut.
1. Hewan mamalia yang hidup di air
Paus merupakan salah satu hewan mamalia yang dapat hidup di air. Walaupun tidak mempunyai sistem pernapasan seperti ikan, Paus mampu hidup di dalam air hingga kedalaman yang tidak dapat dijangkau oleh manusia.
2. Berdarah panas atau homoiterm
Dalam tubuh Paus terdapat lapisan lemak yang tebal bahkan bisa mencapai 50 cm. Lapisan tersebut berfungsi untuk menjaga suhu tubuh paus agar tetap dalam keadaan stabil dan dapat menjaga ketahanan hidupnya.
3. Bernapas dengan paru-paru
Walaupun sering disebut ikan, ternyata paus bukan sejenis ikan. Karena sistem pernapasanya menggunakan paru-paru. Paus juga mempunyai lubang udara khusus yang ada pada bagian atas kepalanya.
Lubang tersebut berfungsi untuk alat pernapasan paus. Paus akan naik dan muncul ke permukaan air laut untuk mengambil udara yang diikuti dengan penyemburan air ke atas. Begitulah cara ikan paus bernapas menggunakan paru-paru di dalam air.
4. Terdapat tulang yang berongga
Dalam tubuh ikan paus mempunyai tulang-tulang besar karena ukuran paus besar pula. Terdapat tulang berongga yang didalamnya terdapa minyak berfungsi agar paus dapat mengampung di permukaan air laut pada saat mengambil udara.
5. Bagian mata dilapisi selaput minyak
Pada bagian mata paus dilapisi dengan selaput minyak yang berfungsi sebagai pelindung bagian mata paus.
6. Memiliki rambut sedikit
Ikan paus mempunyai rambut yang berada di sekitar moncongnya. Rambut tersebut berjumlah sedikit bahkan tidak tampak terlihat sama sekali dari kejauhan.
7. Memiliki organ hati dengan empat bilik
Pada bagian organ ikan paus, terdapat hati dengan empat bilik. Organ tersebut yang membedakan paus dengan ikan jenis lainya.
8. Memiliki kelenjar susu
Paus sebagai hewan mamalia, pasti bisa menyusui anaknya. Sehingga terdapat kelenjar susu yang berfungsi untuk menyusui anak paus.
9. Berkembang biar dengan melahirkan
Sebagai hewan mamalia, paus berkembang biak dengan cara melahirkan atau vivipar.
10. Makanan paus hewan laut
Ikan paus mempunyai beberapa jenis, untuk paus yang bergigi makananya adalah ikan kecil, cumi-cumi, anjing laut dan sebagainyanya. Sedangkan untuk paus balin makananya krill, ikan kecil, plankton dan sebagainya.
11. Habitat paus di laut
Paus merupakan hewan mamalia yang dapat hidup di laut yang dalam. Sehingga habitatnya adalah laut atau perairan luas dan dalam atau samudera. Paus bisa menetap di suatu tempat atau berpindah jika terlihat oleh manusia. Kebaradaanya kini semakin berkurang sehingga pasu termasuk hewan yang dilindungi.
Variasi Jenis Ikan Paus
Paus mempunyai beberapa jenis dan variasi, yaitu sebagai berikut.
1. Jenis Paus Narwhal
Jenis paus ini dikenal dengan paus paling unik. Paus ini mempunyai tanduk seperti hewan fiksi yaitu unicorn. Tanduk tersebut berfungsi sebagai gigi yang tumbuh keluar hingga mencapai 2.7 meter panjangnya bahkan bisa lebih panjang dari ukuran tubuhnya sendiri. Jenis paus ini sering disebut juga dengan Monodon Monoceros.
Paus Narwhal betina dapat tumbuh hingga mencapai 5.5 meter panjangnya dan untuk paus jantan lebih besar dari betina. Berat tubuhnya dapat mencapai 800 kg hingga 1600 kg. Paus ini sering dijumpai di lautan artik yang ada di sekitar Kanada. Namun paus ini juga sering ditemukan di perairan bagian timur dunia atau di Rusia.
2. Jenis Paus Bungkuk
Jenis paus ini dikenal dengan nama balaenamysticetus. Paus bungkuk mempunyai kepala busur karena rahangnya tinggi dan melengkung sehingga terlihat seperti busur. Ukuran tubuhnya lebihbesar yaitu sekitar panjang 17 meter dan berat mencapai 48 ton. Paus jenis ini mempunyai kulit khusus dengan lemak mencapai 45 cm.
Paus bungkuk mempunyai sifat senang bermain dan melompat dari bawah air ke udara. Mereka melakukanya untuk bernapas dan juga bersenang-senang. Makanan paus ini krustesea dan ikan kecil atau cumi-cumi. Paus bungkuk juga senang bernyanyi secara bersahutan selama 30 menit.
3. Jenis Paus Sirip
Jenis paus sirip merupakan mamalia yang termasuk dalam subordo dari paus balin. Paus sirip terbagi dalam 2 jenis yaitu paus sirip utara yang hidup di arlantik utara dan jenis kedua yaitu paus sirip antartika yang hidup di samudera selatan. Paus sirip mempunyai bentuk dengan sirip panjang dan ramping mirip paus biru.
Paus sirip mempunyai warna tubuh abu-abu kecoklatan dan ukuran tubuhnya lebih besar. Ukuran panjang jenis paus ini bisa mencapai 27 meter dengan berat sekitar 70 ton. Sehingga dengan ukuran tubuh yang besar tersebut ikan paus jenis ini mampu berenang hingga kecepatan 37 km/jam dan mampu bertahan hingga 25 sampai 30 tahun.
4. Jenis Paus Sperma
Jenis paus ini merupakan hewan mamalia yang menyandang predikat hewan terbesar. Spesiesnya sudah tidak diragukan lagi dan masuk dalam kelompok paus bergigi serta paus bergigi terbesar di dunia. Paus sperma mempunyai 20 hingga 26 pasang gigi yang berbentuk kerucut pada rahang bagian bawahnya.
Paus sperma mempunyai bahan putih susu spermacetti yang berada pada bagian kepala yang diduga itu adalah sperma. Jenis paus ini mempunyai warna abu-abu, dan saat terkena sinar matahari tampak berwarna kecoklatan. Walaupun mempunyai gigi, paus sperma ini tidak memakan makanan seperti sotong dan sebagainya.
5. Jenis Paus Beluga
Paus jenis beluga merupakan paus yang masuk dalam jenis catacean. Paus ini masih satu keluarga dengan paus narwahal yaitu dari keluarga Monodontidae. Paus beluga mempunyai sebutan sebagai kenari karena dapat mengeluarkan suara yang melengking dan sangat tinggi di dalam air.
Paus beluga mendapat julukan sebagai kenari air dan dikenal dengan nama melonhead whale atau paus kepala melon. Karena kepala paus beluga mirip seperti melon. Jenis paus ini terlihat sangat menggemaskan seperti lumba-lumba dengan panjang tubuh mencapai 5 meter dan diselimuti dengan warna putih.
6. Jenis Paus Bryde
Jenis paus ini merupakan salah satu anggota dari keluarga balaenopteridae dengan paus biru serta paus sirip. Paus ini tergolong dalam keluarga kecil dengan berat 25 ton dibandingkan dengan paus jenis lainya yang masih dalam satu keluarga. Paus bryde mempunyai ukuran panjang 13 meter dan bisa tumbuh hingga 16 meter.
Di Afrika paus ini mempunyai panjang 13.7 meter dan paus jenis bryde yang ditemukan di Jepang hanya berukuran 13 meter. Paus jenis ini senang hidup di perairan tropis yang hangat dan makanan utama paus ini adalah ikan. Puas bryde tidak suka hidup di perairan kutub atau dingin.
Keunikan Ikan Paus
Ikan Paus sendiri mempunyai keunikan tersendiri. Keunikan tersebut meliputi.
1. Paus berenang dengan menggerakan ekornya
Paus merenang dengan cara menggerakan ekor mereka ke atas dan ke bawah secara vertikal. Sehingga paus tidak seperti ikan yang menggerakan ekornya ke kanan dan ke kiri.
2. Dapat menyelam ke dalam laut hingga kedalaman 2 mil
Paus jenis sperma mampu menyelam dalam lautan dalam hingga kedalaman 2 mil karena tubuh mereka mempunyai adaptasi fisiologi yang unik sehingga mereka dapat bertahan saat berada dalam tekanan yang dingin.
3. Dapat memperlambar jantung
Paus jenis sperma juga dapat memperlambat denyut jantung hingga 10 denyut per menit. Hal tersebut dilakukan untuk menghemat oksigen saat bernapas.
4. Tidak minum air laut
Walaupun hidup paus ini di perairan dalam, namun paus tidak meminum air laut. Mereka mendapatkan air dari makanan yang dimakan dengan cara metabolisme lemak dalam tubuh paus.
5. Tidak tergolong dalam keluarga ikan
Paus merupakan hewan mamalia yang hidup dalam air. Walaupun sering disebut dengan ikan paus, namun hewan ini tidak termasuk dalam keluarga ikan. Karena mereka dapat melahirkan dan menyusui anaknya.
6. Mampu bermigrasi terjauh
Paus Varvara yang berwarna abu-abu pernah bermigrasi dengan jarah terjauh yaitu 22.500 km sehingga memecahkan rekor migrasi terjauh.
7. Mata paus sangat kecil
Paus mempunyai mata yang sangat kecil sehingga mereka menggunakan indera pendengaran sebagai indera utama dalam bertahan hidup.
8. Muntahan paus sangat mahal
Banyak orang yang berburu muntahan paus sperma karena bernilai sangat mahal bahkan sampai milyaran rupiah. Muntahan tersebut mengandung zat yang sering ditemukan dalam parfum sehingga membuat tahan lama.
9. Bagian tubuh paus sangat berat
Paus mempunyai ukuran yang sangat besar bahkan beratnya bisa mencapai puluhan ton. Sehingga bagian hati paus tersebut beratnya sama dengan berat mobil. Sedangkan untuk berat lidah paus sama dengan berat gajah. Berat otak paus bisa mencapai 16 kg.
10. Bisa hidup hingga 90 tahun
Ikan paus termasuk dalam mamalia air yang dapat bertahan cukup lama yaitu 90 tahun. Mereka hidup di dalam perairan yang dalam dan lautan lepas. Paus bertahan hidup dengan cara menghembuskan nafas dari lubang di atasnya dan menyemprotkan air ke atas hingga 30 kaki untuk mengambil udara.
11. Bayi paus sangat berat
Paus merupakan hewan mamalia yang melahirkan, bayi paus beratnya bisa mencapai 3 ton dengan panjang 25 kaki. Bayi paus mampu minum sekitar 150 galon setiap hari. Paus mempunyai banyak lemak ditubuhnya sehingga mudah sekali mengampung di air.
12. Paus bisa berteriak sangat keras
Paus mempunyai teriakan yang sangat keras bahkan melebihi suara pesawat jet dan teriakan tersebut dapat bertahan hingga 30 detik. Paus sperma mampu berteriak hingga 230 desibel dan paus biru hingga 188 desibel.
Cara Merawat Ikan Paus Dewasa
Paus merupakan salah satu hewan yang dilindungi saat ini. Populasi paus mulai berkurang karena faktor alam maupun karena pemburuan liar yang tidak bertanggung jawab. Banyak orang yang mengira bagian putih pada ikan paus adalah mata. Mata paus sangat kecil sehingga mereka menggunakan pendengaran sebagai indera utamanya.
Sebagai hewan yang dilindungi cara untuk mempertahankan populasi paus adalah dengan memberikan perlindungan terhadap habitatnya. Setiap negara harus mempunyai peraturan mengenai perlindungan terhadap hewan laut termasuk ikan paus. Pasus dapat hidup di habitat yang luas dan dalam, yang jarang dijarah oleh manusia
Oleh karena itu, perlu adanya peraturan mengenai habitat paus. Jika ada seseorang yang tidak bertanggung jawab melanggar aturan tersebut, maka dapat dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan yang sudah ditentukan. Ikan paus juga dapat ditemukan di tempat terlindung dengan memberikan tempat yang layak, luas dan dalam sesuai dengan habitat aslinya.
Untuk pemberian makanan juga harus diperhatikan. Makanan paus disesuaikan dengan jenis paus tersebut, biasanya makanan paus sejenis ikan kecil, cumi-cumi dan sejenisnya. Untuk membuat paus bisa bertahan dengan lama, biasakan untuk tidak membuat paus kaget atau dikelilingi oleh banyak orang. Serta selalu menjaga kebersihan tempat tinggal paus tersebut.
Cara Merawat Anak Ikan Paus
Paus merupakan hewan mamalia yang melahirkan sama seperti mamalia lainya. Namun, karena hidupnya di air maka paus juga melahirkan anaknya di dalam air. Anak paus mempunyai berat yang cukup besar dan berat bisa mencapai 3 ton dengan panjang 25 kaki. Paus yang masih bayi memerlukan minuman yang banyak dalam seharinya bisa mencapai 150 galon.
Untuk perawatan anak paus ini dibuatkan tempat khusus dengan bentuk dan kedalaman yang disesuaikan dengan umur paus tersebut. Kebersihan kolam harus diperhatikan dengan baik, serta bayi paus juga memerlukan susu dari induknya, sehingga jangan pisahkan induk dan anaknya terlalu lama hingga sang induk tidak dapat menyusui anaknya.
Makanan anak paus bisa berupa plankton dan sejenis hewan laut dengan ukuran kecil lainya. Bayi paus akan tumbuh dengan cepat jika tidak terlalu dikekang dalam kolam atau penampuangan. Karena hal tersebut dapat memperlambat organ tubuhnya untuk berkembang dan berfungsi sesuai dengan peruntukanya.
Cara Mengawinkan Ikan Paus
Melihat populasi paus semakin berkurang, maka solusi yang paling tepat adalah dengan melakukan pengawinan ikan paus. Saat ini ada beberapa orag yang mencoba untuk menguraikan jaring tali untuk berburu paus, padahal hal tersebut justru akan membuat paus betina kehabisan energi dan bisa menyebabkan mereka tidak bisa hamil. Jika paus betina tidak bisa hamil, maka paus akan punah karena tidak ada keturunan mereka.
Untuk mengatasi hal tersebut maka dilakukan sistem buka dan tutup musim penangkapan hewan laut seperti kepiting pada masa awal tahun. Selain menggunakan lilitan yang dapat membuat paus betina tidak bisa hamil. kemungkinan juga adanya alat tangkap yang dapat membuat paus naik ke permukaan tanpa adanya lilitan tali.
Untuk mempertahankan populasi paus betina, perlu adanya tindakan yang baik dan tegas dari pemerintah untuk tetap menjaga populasi ikan paus. Secara naluri, paus jantan akan mendekati paus betin untuk membuat keturunan jika paus betina dalam keadaan baik dan mempunyai energi yang cukup.
Pakan Terbaik Ikan Paus
Makanan paus bermacam-macam sesuai dengan jenis paus tersebut. Puas biru dapat memakan krill hingga 40 juta per hari. Paus selalu makan dengan konsentrasi krill yang tinggi di wilayahnya sehingga bisa memakan 3600 kg krill dalam satu hari. Paus mempunyai perilaku makan secara musiman sehingga saat mereka mengisi perut mereka membutuhkan banyak sekali makanan.
Paus membutuhkan kalori hingga 1.5 juta dalam satu hari. Paus akan makan di perairan yang hangat dan kaya akan krill yaitu di antartika atau yang dekat dengan khatulistiwa. Setelah itu mereka akan bermigrasi ke perairan yang lebih luas dan yang mempunyai cadangan makanan yang lebih besar.
Paus dapat menerima energi hingga 90 kali lebih besar dari yang dikeluarkan sehingga cadangan energi yang mereka punya lebih besar. Paus biasanya makan di kedalaman lebih dari 100 meter pada siang hari karena krill bergerak. Dan pada malam hari paus akan makan di permukaan. Waktu untuk makan sekitar 10 menit hingga 20 menit.
Paus makan dengan menerjang krill dan menelan krill dan air dalam jumlah yang besar. Tekanan dari kantong dan lidah lalu mendorong keluar air dari plat balin. Paus juga memakan ikan kecil, cumi-cumi dan crustacea yang ditangkap juga saat memakan krill.
Perawatan Kolam Ikan Paus
Paus sebagai hewan yang dilindungi harus mempunyai peraturan tersendiri mengenai tempat tinggal mereka. Habitat paus yaitu perairan dalam atau lautan luas. Sehingga untuk menjaga habitat paus tetap dalam keadaan baik diperlukan peraturan yang ketat di setiap negara yang ada disekitarnya. Karena ukuran, kekuatan dan kecepatan paus, paus dewasa tidak mempunyai predator secara alami.
Namun, karena terjadi peningkatan kebisingan di samudera salah satunya di sebabkan karena sonar membuat paus kesulitan untuk berkomunikasi. Paus akan berhenti memproduksi panggilan saat sonar diaktifkan. Bahkan jika frekuensi sonar hingga 1 hingga 8 kHz yang jauh dari frekuensi suara paus yaitu 25 hingga 100 Hz.
Ancaman lain yang disebabkan karena manusia adalah adanya akumulasi bahan kimia yaitu polychlorinated biphenyl (PCB) di tubuh paus. Perawatan untuk tempat tinggal ikan paus juga dapat dilakukan dengan meminimalkan pemanasan global. Karena pemanasan global dapat menyebabkan mencairkan gletser dan es permanen sehingga air tawar menjadi banyak dan mengalir ke samudera.
Jika jumlah air tawar melebihi batas, akan terjadi sirkulasi termohalin yaitu sirkulasi yang mengalirkan air dingin dan hangat ke seluruh dunia. Jika terjadi sirkulasi tersebut dapat membuat pola migrasi berubah dan akan membuat paus menjadi kesulitan saat bermigrasi.
Pola migrasi paus tergantung pada suhu samudera, sehingga jika terjadi sirkulasi tersebut dapat membuat pola migrasi paus menjadi terganggu. Perubahan suhu samudera juga dapat mengganggu persediaan makanan bagi paus. Karena kecenderungan pemanasan akan mengubah jumlah lokasi krill karena kadar garam berkurang.
Harga Ikan Paus di Pasaran
Muntahan paus mempunyai harga yang sangat mahal. Berikut spesifikasi muntahan paus yang asli beserta harganya.
Produk | Spesifikasi | Harga |
Muntahan paus asli | 1. Berwarna coklat 2. Jika dibakar berwarna hitam madu 3. Lengket dan tidak panas 4. Berbau amis 5. Megapung di air | Rp. 50 juta/kg |
Muntahan paus asli | 1. Berwarna hitam 2. Mengapung dalam air 3. Lengket 4. Tidak panas saat dipegang | Rp. 50 juta/kg |
Populasi Ikan Paus Saat ini
Sebagai hewan yang dilindungi, ikan paus harus tetap terjaga jumlah populasinya. Di Antartika terjadi peningkatan populasi sebesar 7.3% per tahun setelah tidak adanya pemburuan ikan paus tersebut. Populasi paus di Soviet masih dibawah 1% peningkatnya karena masih terjadi pemburuan liar pada paus. Sedangkan populasi paus di Islandia dan California juga meningkat dari tahun sebelumnya.
Jumlah populasi paus di dunia ini diperkirakan sekitar 5000 hingga 12000 pada tahun 2002. Dalam daftar merah di IUCN paus tergolong dalam spesies yang terancam punah sehingga keberadaannya harus benar-benar dilindungi dengan baik terutama untuk habitat paus tersebut.
Paus yang punah dapat terjadi karena faktor manusia juga termasuk pemburuan liar, pemanasan global dan berbagai kegiatan lain yang berbahaya. Faktor lain yang meyebabkan populasi paus menjadi punah adalah adanya kegiatan manusia yang menggunakan bahan bebahaya seperti bahan kimia dan sebagainya.
Deskripsi dan Perilaku Ikan Paus
Paus mempunyai tubuh yang panjang yang membentang. Jika dibandingkan dengan tubuh paus lain, paus biru mempunyai kepala yang datar dan benbentuk huruf U. Paus juga mempunyai punggung yang terbentang dari lubang sembur sampai bagian bibir atas paus. Pada bagian mulut terdapat plat balin yang berjumlah sekitar 300 plat dan panjangnya sekitar 1 meter.
Paus juga mempunyai 70 sampai 80 lekukan atau yang disebut dengan plat ventral yang membentang sepanjang leher dan sejajat dengan panjang tubuh paus tersebut. Dengan adanya plat tersebut dapat membentu paus saat mengeluarkan air dari mulutnya setelah mereka makan. Pada bagian sirip paus berukuran kecil sekitar 8 hingga 70 cm.
Sirip paus mempunyai bentuk yang bervariasi. Ada paus yang mempunyai sirip berupa gumpalan yang tampak tidak bisa dilihat dengan jelas. Ada juga yang mempunyai dorsal menonjol sehingga berbentuk seperti sabit. Paus bernapas menggunakan paru-paru sehingga paus bukan termasuk keluarga ikan.
Saat paus mengambil udara dan menuju ke permukaan untuk bernapas, paus akan mengangkat bahu dan lubang pada bagian atas tubuhnya untuk menyemburkan air ke permukaan. Jangkauan semburan ikan paus ini bisa lebih besar dari jenis paus lain. Perbedaan jangkauan semburan ini dapat menjadi pembeda antara paus satu dengan paus lainya.
Paus biru merupakan paus yang berada di Atlantik utara dan pasifik utara. Paus tersebut akan mengangkat ujung ekornya saat menyelam. Dan saat bernapas, paus mengeluarkan semburan secara vertikal sama seperti jenis paus lainya. Semburan tersebut bisa mencapai panjang 12 meter. Untuk paru-paru paus ini dapat memuat kapasitas hingga 5000 liter.
Paus biru mempunyai keistimewaan dibandingkan dengan jenis lainya yaitu mempunyai lubang sembur ganda yang berfungsi untuk melindungi saat bernapas agar air tidak masuk ke dalam tubuhnya. Pelindung tersebut disebut dengan splashguard. Paus berwarna abu-abu dengan pembatas berwarna putih.
Pada bagian bawah tubuh paus terdapat warna putih sebagai pembatas. Pada ujung kepala berwarna abu-abu dan pada bagian atas berwarna biru serta pada siri bagian depan berwarna belang-belang. Warna tersebut bervariasi sesuai dengan jenis paus. Bisa lebih dominan abu-abu, hitam, hingga belang-belang.
Sebagai hewan mamalia laut yang hampir punah ikan paus harus dilindungi. Melihat kondisi saat ini, pemanasan global terjadi secara besar sehingga terjadi peningkatan suhu udara. Hal tersebut secara tidak langsung dapat membuat habitat paus menjadi terganggu dan membuat persediaan makanan untuk paus minipis.
Untuk menjaga ikan paus agar tetap bertahan, habitat paus harus selalau diperhatikan dengan baik. Terutama dari pemburuan liar yang terjadi di beberapa negara. Karena ikan paus mempunyai harga yang sangat mahal, sehingga banyak orang yang tergiur dan mulai berburu ikan paus tersebut.
Ikan Paus